Kerjasama POKDARWIS dan Pemerintah dalam membangun destinasi wisata desa nglanggeran.

Kerjasama POKDARWIS dan Pemerintah dalam membangun destinasi wisata desa nglanggeran.

Dalam rangka mendukung aktifitas pariwisata, Pada sabtu 29 september 2018 Pemerintah Kabupaten Gunung kidul turut ikut ambil bagian bersama-sama dengan POKDARWIS dan warga untuk merencanakan pembangunan di beberapa titik tempat wisata. Kali ini pembangunan difokuskan di Air Terjun Kedung Kandang. Sebelum kegiatan tersebut dilaksanakan dilakukan sosialisasi terlebih dahulu, guna membahas prihal perencanaan pembangunan tersebut. Sosilalisasi ini dilakukan di  Balai Dusun Gunungbutak, Desa Nglanggeran Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunung Kidul DIY.

            Kegiatan sosialisasi yang dihadiri oleh tokoh-tokoh terlibat diatas membahas tentang kegiatan pembangunan sarana dan prasarana. Dalam hal ini pemerintah membantu dalam hal pendanaan. Seperti yang disampaikan Bapak Arif selaku anggota DPRD DIY Komisi B bahwa, “perhatian pemerintah untuk membangun, harapannya dapat membantu kemajuan masyarakat daerah wisata. Bantuan yang diberikan juga dapat memperluas aset wisata di desa. Program ini juga bertujuan untuk menunjukkan kerja pemerintah terhadap masyarakat”.

            Selanjutnya yang mewakili kepala Dinas Pariwisata D.I.Yogyakarta Ibu Elia menyampaikan tentang sarana dan prasarana yang akan dibangun, yaitu Toilet, Kios Kuliner, dan akses.

            Dari pemaparan Ibu Elia tersebut, sebagai konsultan Bapak Irwan Haryanto dan Bapak Budi Nurawan menambahkan bahwa akan melakukan pembangunan panggung kapasitas 2500 orang di Embung Nglanggeran. Saat ini yang sudah dimulai adalah pembangunan jalan di kedung kandang. Luas jalan tersebut 4 meter dengan panjang 50 meter menuju tempat parkir.

            Keterlibatan pemerintah dalam membangun Desa wisata di kawasan wisata Desa Nglanggeran ini, sangat membantu perkembangan pembangunan. Akan tetapi kemajuan Desa Wisata Nglanggeran merupakan hasil dari keinginan masyarakat untuk membangun Desa mereka demi kesejahteraan bersama. Jadi kolaborasi yang baik akan membuat pembangunan Desa Wisata akan semakin cepat dan baik tentunya.