Dalam
rangka mendukung aktifitas pariwisata, Pada sabtu 29 september 2018 Pemerintah
Kabupaten Gunung kidul turut ikut ambil bagian bersama-sama dengan ...
Artikel
Kampung pitu merupakan salah satu desa yang ada di Nglanggeran, tepatnya di Nglanggeran Wetan, RT 19 / RW 04, Desa ...
Tinggal di daerah Kawasan Desa Wisata Nglanggeran belum lengkap jika kita tidak melihat bahkan merasakan berbagai kekayaan baik itu dari keindahan alam, kesenian, tradisi maupun kebudayaan yang dimiliki oleh Desa Nglanggeran. Kesenian gejog lesung merupakan salah satu dari berbagai kesenian tradisional yang ada di Desa Nglanggeran, Gunungkidul. Jika kita mendengar dari nama alat musik tersebut sekilas terdengar cukup asing. Namun, jika kita sudah mengetahui bahkan mendengar langsung alunan - alunan musik dari alat tersebut maka kita akan merasakan bagaimana sebuah suara lesung yang dipadukan dengan lantunan nyanyian tradisional khas Jawa, yang kemudian menjadi ciri khas tersendiri dari berbagai alat musik lainnya. Untuk cara memainkannya pun cukup sederhana, yaitu dengan memukulkan sisi bagian tepi dari lesung tersebut sampai memunculkan suatu alunan lagu. Namun, tak lengkap jika memainkannya tanpa kehadiran para sinden. Sinden merupakan sebutan dalam bahasa Jawa, yang mempunyai arti seseorang yang memiliki kemampuan dalam bernyanyi khususnya dalam membawakan lagu dengan alunan jawa. Tidak hanya membawakan suara yang merdu, namun mereka juga menampilkan serangkaian tari - tarian yang diiringi oleh alunan gejog lesung. Kesenian gejog lesung menjadi salah satu dari berbagai kesenian yang tetap terus dilestarikan oleh masyarakat Nglanggeran. Semangat yang ditunjukan dari para anggota kesenian gejog lesung pun tak kalah jauh dari para generasi muda. Hal ini terlihat dari cara mereka menyampaikan makna baik dari sebuah lagu maupun tari - tarian yang mereka tampilkan, serta senyuman lebar yang mempunyai arti rasa kebanggan tersendiri dapat tetap terus menjaga serta melestarikan kesenian tradisonal yang menjadi warisan kebudayaan lokal mereka.Umur tidak menjadi sebuah alasan bagi mereka untuk tetap terus menjaga sebuah warisan budaya. Alasan tersebut yang menjadi salah satu semangat bagi mereka dalam melestarikan kebudayaan yang mereka miliki, sehingga eksistensi dari kebudayaan lokal tetap terus terjaga di zaman modernisasi. Semangat ini lah yang harus dijadikan contoh bagi para generasi muda, terlebih dalam melestarikan warisan budaya lokal.
Pariwisata merupakan ilmu yang
multidimensi sehingga untuk kelancaran pembangunan perlu dukungan dari berbagai
sektor. Beberapa tahun belakang ini pariwisata Jogjakarta ...
Daerah Jogjakarta dikenal dengan nama lain
kota pelajar. Hampir 20% penduduk di Yogyakarta adalah pelajar/mahasiswa.
Kurang lebih ada 137 perguruan ...
Tempat selanjutnya yang akan saya kunjungi yaitu puncak Gunung Api Purba Nglanggeran, dengan keindahan panoroma sunset di sore hari yang sangat mempesona. Lokasi tersebut terletak di Desa Nglanggeran, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul. Jika ditempuh dari Kota Yogyakarta kira kira membutuhkan waktu satu jam untuk dapat sampai ke lokasi tersebut. Berhubung saya sudah tinggal beberapa minggu di Kawasan Wisata Desa Nglanggeran, sayang dong kalau tidak segera menikmati suguhan keindahan alam khususnya panorama sunset di puncak Gunung Api Purba Nglanggeran. Walaupun sebenarnya saya belum pernah mendaki dan sedikit khawatir, namun karena saking penasarannya saya langsung membulatkan niat untuk segera mengagendakan di hari berikutnya.Perjalanan pun dimulai sekitar pukul empat sore, ditemani oleh salah satu rekan saya. Langkah demi langkah mulai kita lalui, dengan diiringi pepohonan rindang dan latar dari gunung api purba yang sangat indah. Dari kejauhan sudah terlihat sorotan cahaya sinar matahari yang akan segera tenggelam di ufuk barat. Lima menit setelah perjalanan dimulai, saya sedikit mulai kelelahan dan sempat mengurungkan niat untuk melanjutkan perjalanan selanjutnya. Namun, dengan dukungan semangat dari teman saya, niat yang awalnya mulai padam akhirnya pulih kembali dan perjalanan selanjutnya pun dapat diteruskan dengan sisa - sisa tenaga yang hampir habis.Setelah beberapa menit kita lalui, sampailah di pos bayangan yaitu pos sebelum menuju pos pertama. Di pos tersebut, kita tidak terlalu lama beristirahat mengingat hari yang akan semakin gelap. Kira kira 10 menit dari pos bayangan, sampai lah kita di pos pertama. Namun, langkah kita seketika terhenti setelah melihat sorotan cahaya dari sinar matahari yang begitu mempesona. Kita pun memutuskan untuk tidak melanjutkan perjalanan berikutnya, dan segera melangkah mendekati sorotan cahaya tersebut. Rasa capek yang saya alami ketika melangkahkan kaki menuju pos pertama seketika langsung terobati setelah melihat suguhan alam yang sangat mempesona dan menawan. Cahaya sinar matahari yang sebentar lagi akan tenggelam sangat terlihat jelas di pos dimana saya berdiri saat ini. Sepintas keindahan alam yang sangat mempesona tersebut kemudian saya sebut sebagai surganya yang dimiliki oleh Gunung Api Purba Nglanggeran. Banyaknya tower pemancar sinyal televisi yang terlihat sangat apik juga menambah keindahan alam dari beberapa rangkaian suguhan yang diberikan oleh Gunung Api Purba. Sungguh indah suguhan yang diberikan oleh Sang Maha Kuasa, dimana kita bisa melihat dari sebuah proses matahari yang berlahan demi berlahan meninggalkan jejaknya dan tenggelam di ufuk barat. Selain bisa menikmati suguhan alam, saya pun tak lupa untuk mengabadikan momen tersebut dengan ditemani sang surya yang mulai menenggelamkan diri. Nah, bagi kalian yang suka berfoto dengan background sunset yang begitu indah dan sempurna jangan segan -segan untuk datang di Kawasan Ekowisata Gunung Api Purba Nglanggeran. Karena view yang akan disuguhkan akan sangat mempesona dan menawan.Suguhan yang dimiliki oleh Gunung Api Purba sungguh luar biasa dan tidak akan pernah bisa terlupakan, terlebih bagi saya yang baru pertama kali menginjakkan diatas kaki bukit yang cukup tinggi. Bagaimana mungkin baru melangkahkan ke pos pertama saja kejutan pertama sudah terlihat sangat jelas dan begitu mempesona, apalagi ketika kita melangkah terus hingga ke puncak Gunung Api Purba, mungkin suguhan yang diberikan akan lebih, lebih, lebih dan lebih indah.
Desa Wisata Nglanggeran merupakan desa yang memiliki panorama alam yang indah. Terutama panorama sunrise dan sunset. Saat itu saya memiliki kesempatan untuk menikmati sunrise di ...
Desa
Wisata Nglanggeran kali ini kedatangan tamu dari Sobat Air Ades dan Prof.
Dr. Bambang Pratistho bersama Prof. Dr. Pratikyo ...